Cara Ganti Sampul Youtube Hanya 2 Menit, Yuk Dicoba!

Sampul Youtube merupakan bagian yang penting bagi para Youtuber untuk dapat melakukan branding kepada para penonton. Berbagai website telah menyediakan desain profesional untuk membuat cover Youtube yang menarik sehingga dapat dijadikan sebagai pilihan. Melakukan cara ganti sampul Youtube sangat mudah sekali untuk dilakukan. Berikut beberapa cara yang bisa ditempuh:

cara ganti sampul youtube

1. Membuka Situs Youtube

Pengguna perlu harus masuk terlebih dahulu pada akun Youtube yang dimiliki. Cara ini dapat dilakukan menggunakan PC agar lebih mudah dan tidak ribet. Pastikan pengguna telah melakukan login menggunakan akun yang benar sehingga sampulnya tidak akan salah tempat.

Alangkah lebih baik jika sebelum melakukan login pengguna harus sudah membuat sampul yang akan dipasang sehingga akan lebih memudahkan. Sampul tersebut dapat dibuat sendiri agar sesuai dengan kriteria yang diinginkan. Simpanlah dengan baik sampul tersebut agar ketika dibutuhkan dapat segera ditemukan.

2. Pilih Ikon Profil

Ikon profil berada di sebelah kanan atas dari aplikasi Youtube. Pada ikon ini terdapat foto dari pengguna sehingga akan lebih mudah untuk ditemukan. Terdapat beberapa pilihan menu jika memilih tombol ini. Pengguna hanya perlu fokus pada pilihan yang pertama yaitu “Channel Anda”.

Baca Juga  5 Cara Menonton Youtube di TV yang Perlu Kamu Ketahui

Mudah sekali menemukan ini karena langsung terlihat ketika sudah klik Ikon Profil. Bagian “Channel Anda” ini ditandai dengan gambar akun umum yang hanya memperlihatkan bagian kepala dan pundak saja. Pengguna pasti sudah familiar sekali dengan gambar ini sehingga tak akan merasa kesulitan. Pengguna yang sudah klik ikon ini harus melakukan cara selanjutnya.

3. Klik Sesuaikan Channel

Cara ganti sampul Youtube yang selanjutnya adalah dengan memilih “Sesuaikan Channel”. Tombol ini berada di sebelah kanan atas yang berdampingan dengan tombol Kelola Video. Tulisan dari tombol ini menggunakan huruf kapital dan cukup besar sehingga lebih mudah terlihat oleh pengguna.

Klik tombol tersebut dan nanti akan muncul pemberitahuan yang berupa tulisan. Hal yang perlu dilakukan oleh pengguna adalah klik Lanjutkan. Sekarang pengguna harus fokus pada fitur pensil yang berada di sebelah pojok kanan atas dari laman Youtube. Klik ikon pensil tersebut dan pilih “Edit Link”. Muncullah perintah “Edit Header Channel” dan klik saja pilihan tersebut.

Baca Juga  Cara Ganti Background Video di Ponsel Android

4. Muncul Tampilan Header Channel

Pada laman ini, pengguna dituntut untuk memilih sampul yang akan dipasang pada laman Youtube. Segera klik Foto dari komputer untuk memilih sampul yang telah dibuat sebelumnya. Carilah dimana pengguna menyimpan sampul yang telah dibuat kemudian jika sudah ditemukan klik “Buka”.

Tunggulah sampul tersebut terpasang pada Youtube. Proses ini tidak memerlukan waktu yang lama karena kapasitas sampul yang dipasang tidak terlalu besar. Pastikan juga sinyal internetnya mendukung sehingga pengguna tidak perlu bersusah payah untuk menunggu proses ini.

5. Lakukan Pengeditan

Terakhir, silahkan edit sampul tersebut agar posisinya pas dan enak untuk dipandang. Pengguna dapat melakukan pemotongan pada sampulnya sehingga terlihat lebih estetik. Apabila sudah sesuai, silahkan klik pilih. Lihatlah sampul sudah jadi dan terlihat lebih indah tentunya. Branding Youtube pun akan menjadi lebih percaya diri sekarang karena sampulnya sangat mendukung sekali.

Kelima cara ganti sampul Youtube yang telah disajikan tersebut akan sangat membantu sekali bagi para content kreator yang sudah memiliki banyak subscriber. Caranya yang mudah akan menjadikan siapapun bisa melakukannya dengan cepat sehingga dapat menggantinya kapanpun sesuai dengan waktu yang dikehendaki. Perbaharuilah secara teratur agar penonton tidak jenuh melihatnya.

Baca Juga  VivaVideo Pro Video Editor App 6.0.4 MOD APK 7.14.0 Android

Leave a Comment